1. Mengapa guru perlu membaca Capaian Pembelajaran sebelum melaksanakan pembelajaran?
Agar dapat menyusun komponen yang diperlukan dalam modul ajar.
Untuk memahami kompetensi apa saja yang perlu dicapai peserta didik di akhir fase.
Sebagai bahan pertimbangan untuk penyusunan kurikulum satuan pendidikan.
Agar urutan alur tujuan pembelajaran yang disusun oleh guru sesuai dengan buku pegangan.
2. Dalam menerapkan Kurikulum Merdeka, apa yang perlu dilakukan oleh satuan pendidikan?
Mengubah struktur kurikulum secara drastis tanpa mempertimbangkan konteks lokal.
Melakukan sosialisasi konsep Kurikulum Merdeka kepada seluruh pihak di sekolah.
Menyusun rencana implementasi yang tidak sesuai dengan karakteristik murid.
Meningkatkan kapasitas guru tanpa memberikan pelatihan yang relevan.
3. Bapak Deni melakukan asesmen awal sebelum dilakukan pembelajaran Matematika untuk mengetahui kondisi murid di kelas tersebut. Setelah itu Bapak Deni merancang pembelajaran, melakukan asesmen ketika proses pembelajaran dan di akhir pembelajaran
Berdasarkan ilustrasi tersebut Bapak Deni telah menerapkan Kurikulum Merdeka sesuai dengan karakteristik …
menggunakan pemahaman kebutuhan muri
memanfaatkan asesmen
mengacu pada refleksi
memprioritaskan kemajuan belajar
4. Pendekatan konstruktivisme yang digunakan pada Capaian Pembelajaran memandang bahwa …
pemahaman peserta didik hanya dapat dilihat dari karya yang diciptakan.
pemahaman dibangun atas serangkaian proses pengalaman belajar peserta didik.
guru harus menentukan bagaimana peserta didik mendapatkan pengalaman belajarnya.
kemampuan untuk menganalisis, mengevaluasi, dan mencipta berada pada level yang sama.
5. Apa yang harus dilakukan pendidik untuk memahami bagaimana suatu mata pelajaran dapat menumbuhkan profil pelajar Pancasila dalam pembelajaran intrakurikuler?
Mempersiapkan administrasi pembelajaran dengan lengkap.
Memahami dokumen Capaian Pembelajaran secara utuh.
Mengevaluasi pelaksanaan program penguatan karakter.
Merancang pembelajaran yang berpusat pada peserta didik.